Masyarakat Kampung Jawa Tomohon dan Para Siswa Terima Vaksinasi Masal


 Tomohon, -Bintara Pembina Desa ( Babinsa )  Kampung Jawa Tomohon Sersan Satu ( Sertu ) Sarwono kembali mengarahkan perhatiannya ke Kelurahan Kampung Jawa Tomohon dalam rangka melaksanakan tugas pendampingan terhadap pelaksanaan Vaksinasi masal yang digelar di Pusat Kesehatan Masyarakat ( Puskesmas ) Langsot lebih tepatnya di Kantor Balai Pertemuan Umum ( BPU ) Kampung jawa, Kecamatan Tomohon Selatan, Kota Tomohon, Provinsi Sulawesi Utara, pada Selasa 08/03/2022 pukul 09.00 wita.


Kegiatan Vaksinasi masal kali ini lebih dikhususkan kepada masyarakat Kampung jawa Tomohon serta para Pelajar atau Siswa-siswi yang berada ditempat itu, kegiatan Vaksinasi ini sendiri dilaksanakan oleh Tim Medis yang berasal dari Puskemas Langsot yang dihadiri langsung oleh Kepala Puskesmas ( Kapuskesmas ) dr. Agustin Mantouw dengan jenis Vaksin yang diberikan adalah Sinovac, Astra zaneka, Moderna dan Booster.


Sementara itu Komandan Kodim ( Dandim ) 1302/Minahasa Letnan Kolonel ( Letkol ) Inf Ircham Effendy melalui Danramil 06/Tomohon Kapten Inf Juris Sahese kembali menekankan kepada anggotannya agar serbua dan pendampingan pelaksanaan Vaksinasi diwilayah harus tetap dijalankan, "Hari ini kembali saya mengingatkan kepada para Babinsa Koramil 1302-06/Tomohon apa-apa yang menjadi penekanan dari Komandan Kodim bahwa serbuan Vaksin dan pendampingan Vaksin diwilayah sampai dengan saat ini masih harus terus kita laksanakan, Ucap Prajurit yang berpangkat Kapten tersebut.


Lanjut Danramil, Tugas kita diwilayah bukan hanya sekedar memonitor, tetapi harus terjun langsung kelapangan, penerapan protokol kesehatan selama kegiatan berlangsung juga perlu diperhatikan, ingatkan masyarakat agar masker tetap digunakan, hindari kerumunan, jangan pernah Babinsa merasa lelah dalam menerapkan protokol kesehatan, karena ini adalah untuk keselamatan kita bersama, "Tandasnya.

 Hadir dalam kegiatan Vaksinasi tersebut antara lain, Kepala Puskesmas ( Kapus Kesmas ) Lansot dr. Agustin Mantow, Lurah  Kampung jawa Tomohon Safii Maskun S.Sos, Bintara Pembina Desa ( Babinsa ) Kelurahan  Kampung Jawa Tomohon Sersan Satu ( Sertu ) Sarwono, Anggota Team Medis Puskesmas Lansot, dan Masyarakat dan Pelajar Kelurahan Kampung Jawa Tomohon, ( Warno ).



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Operasi Pemisahan Si Kembar Siam Joana dan Joevelyn Sukses, Begini Kata Dandim 1302/Minahasa